2.1.1.
Pengertian
Metode Amenorea Laktasi
Metode
Amenorea Laktasi adalah kontrasepsi yang mengandalkan pemberian Air Susu Ibu. Metode Amenorea dapat diandalkan sebagai kontrasepsi apabila,
menyusui secara ekslusif atau secara penuh (full breast feeding).
Pemberian ASI harus mengikuti kemauan bayi (on demand) baik siang maupun
malam dengan jarak kurang dari 6 jam antara pemberian ASI berikutnya dan
pemberian ASI dari kedua payudara. Belum mendapatkan menstruasi dan umur bayi
kurang dari 6 bulan (Saifuddin, 2003).
Metode ini efektif sampai 6 bulan
dan harus dilanjutkan dengan pemakaian metode kontrasepsi lain sesuai dengan
pemilihan kontrasepsi rasional yang tidak mengganggu produksi ASI (Saifuddin,
2003).
2.1.2.
Manfaat Metode Amenorea Laktasi
Mendapatkan kekebalan pasif
(mendapatkan anti bodi perlindungan lewat ASI), sumber asupan gizi yang terbaik
dan sempurna untuk tumbuh kembang bayi yang optimal, terhindar dari keterpaparan terhadap kontaminasi
dari air, susu lain atau formula, alat minum yang dipakai dan memberikan rasa nyaman bagi bayi (Depkes RI, 2005).
Mengurangi perdarahan pasca persalinan,
mengurangi resiko Anemia, meningkatkan hubungan psikologis ibu
dan bayi, mengurangi resiko kanker payudara dan lebih cepat mengembalikan berat badan ibu pada
kondisi semula (Depkes RI, 2005).
0 komentar:
Post a Comment